indorubrik.com - Pematangsiantar
Acara pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Forum Bela Nusantara Indonesia (FKBNI) Kota Pematangsiantar Sekaligus Pelantikan Panitia Rakernas I FKBNI, dan HUT Ke-2 FKBNI. Jum'at, 24 September 202, Pukul 10.00 Wib di loby Siantar hotel, Jln Supratman Kota Pematangsiantar, di hadiri walikota Pematangsiantar yang di wakili Plh Sekda Zainal Siahaan,SE.MM
Dalam sambutan tertulis, Wali Kota Pematangsiantar
Dr H Hefriansyah SE.MM, mengatakan, Selamat atas Pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Forum Komunitas Bela Nusantara Indonesia (FKBNI) Kota Pematangsiantar, semoga dewan pimpinan daerah yang baru dilantik nantinya akan tetap amanah dalam melaksanakan tugas dan bisa menjadikan organisasi ini semakin berkembang dengan baik.
Tentunya juga tetap bersinergi dengan Pemerintah Kota Pematangsiantar, serta diperhitungkan oleh stakeholder dan organisasi lainnya. Bukan untuk bersaing, namun untuk bekerja sama dalam membangun Kota Pematangsiantar agar semakin lebih Mantap, Maju, dan Jaya.Selain saya berharap kiranya FKBNI senantiasa mendukung setiap program dan kebijakan Pemerintah Kota Pematangsiantar.
Pemerintah Kota Pematangsiantar juga tentunya memberikan dukungan terhadap kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan oleh organisasi-organisasi yang ada, dan saya juga sangat berharap FKBNI mampu menjaga persatuan dan kesatuan, tidak menyebar hoax, dan menghindari konflik yang bisa merugikan berbagai pihak, juga bisa merajut kebersamaan dengan seluruh stakeholder dan memanfaatkan segala potensi yang ada.
Untuk itu yakinkan kepada semua pihak bahwa Forum Komunitas Bela Nusantara Indonesia (FKBNI) solid dan siap berjuang bersama-sama membangun Kota Pematangsiantar dan tunjukkanlah organisasi ini siap berjuang untuk rakyat.
Dalam sambutannya Walikota juga menegaskan bahwa tugas kita ke depan dalam upaya Bela Negara dan Bela Nusantara memang sangatlah berat. Berbagai tantangan juga radikalisme bisa saja berkembang. Ditambah lagi pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum juga usai. Oleh karena itu di tengah mewabahnya Covid-19, mengharapkan FKBNI untuk berpartisipasi dan bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Pematangsiantar, sehingga ke depan Kota Pematangsiantar dapat terhindar dari Covid-19, terangnya. Sebagaimana dibacakan Plh.Sekda Kota Pematangsiantar Zainal Siahaan, SE.MM
Sementara itu,
Ketua Umum DPP FKBNI Prof.DR. Jon Piter Sinaga dalam sambutannya mengatakan, FKBNI tempat untuk berkarya. FKBNI bukan sekedar ormas dan perkumpulan, tetapi tempat berkarya untuk memajukan bangsa, untuk integritas nasional. Maka dari itu kita mengajak semua anak negeri untuk sama-sama berkarya di dalam FKBNI. Mari kita bertindak, berbuat secara humanis dengan tidak membeda-bedakan baik agama, suku, ras dan golongan. FKBNI agar bersinergi dengan pemerintah daerah dalam memberikan pendampingan kepada masyarakat yang berada dibawah garis kemiskinan dan kebodohan. Segera lakukan konsolidasi dengan pemerintah sampai ketingkat Kelurahan,” katanya.
Pelantikan DPD FKBNI Kota Pematangsiantar ditandai dengan penyematan Pin oleh Ketua Umum DPP FKBNI, Prof.DR. Jon Piter Sinaga bersama Plh. Sekda Kota Pematangsiantar, Zainal Siahaan, SE. MM dan Ketua DPRD Kota Pematangsiantar Timbul Marganda Lingga, SH, serta dilanjutkan penyerahan pataka oleh Ketua DPW FKBNI Sumatera Utara H.Ruslan.
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Kota Pematangsiantar Timbul Marganda Lingga, SH,ketua umum DPP FKBNI, Prof.DR. Jon Piter Sinaga,ketua DPW FKBNI Sumatra Utara, H.Ruslan,ketua DPD FKBNI Simalungun, Roberton Nainggolan,ketua DPD FKBNI Kota Pematangsiantar, Kamriot Marbun,Para Ketua DPD FKBNI dari berbagai Daerah Se-Sumatera Utara dan para Pengurus DPD FKBNI Kota Pematangsiantar.(Kaofe hulu).